Darije Kalezic Kecewa Dengan Permainan PSM

PSM Makassar menelan kekalahan 2-3 dari PSS Sleman dalam laga lanjutan Liga 1 musim ini. Pada laga tersebut pelatih PSM yakni Darije Kalezic merasa kecewa kepada timnya karena tidak mampu mempertahankan keunggulan 2 gol.

Ke dua tim saling berhadapan di Stadion Maguwoharjo Sleman pada Jumat waktu setempat. Pada laga itu PSM mampu unggul 2 gol lebih dulu melalui Eero Markkanen dan Zulham Zamrun.

PSS mampu bangkit dan mencetak 3 gol melalui Brian Ferreira 2 gol dan 1 gol lagi dari Kushedya Yudo.

Darije mengungkapkan padahal sebelum pertandingan itu di mulai dirinya sudah memperingatkan kepada para pemainnya untuk selalu waspada kelebihan dan semangat juang tim PSS yang bermain di kandang sendiri.

Darije mengungkapkan bahwa pada laga malam ini tentu saja kami terlihat hanya bermain pada satu babak saja. Satu babak kami bermain apik dan tidak mampu untuk memenangkan laga maka dari itu kami harus bisa bermain apik disepanjang laga.

Pada jalannya babak pertama kami mampu mengontrol jalannya laga, kami mampu unggul 2 gol. Akan tetapi tim lawan mampu bangkit dari ketertinggalan.

Mereka mampu membuat 1 pergantian jitu namun tidak menggantik taktik bermain karena pemain nomor 11 bernama Sidik Saimana bermain apik dalam laga tersebut.