Kubo Merapat ke Getafe Sebagi Pemain Pinjaman

Takefuso Kubo saat ini sudah resmi bergabung bersama Getafe sebagai pemain pinjaman dari Real Madrid. Pemain yang bersangkutan itu sebelumnya menjadi pemain pinjaman di Villarreal.

 

Kabar peminjamannya itu telah disampaikan langsung oleh pihak Madrid pada hari Jumat kemarin waktu setempat. Pemain berkebangsaan Jepang itu akan bermain bersama Getafe sampai akhir musim ini sebagai pemain pinjaman.

 

Madrid menyatakan bahwa pihaknya dan Getafe sudah sepakat untuk peminjaman Kubo sampai akhir musim ini.

 

Peminjaman pemain berjuluk Messi Asia itu sendiri sekaligus mengakhiri masa peminjamannya di Villarreal. Kubo sebelumnya menjadi pemain pinjaman di Villarreal dari Madrid sejak awal musim ini.

 

Dia bermain sebanyak 19 kali selama di Villarreal dengan catatan mencetak 1 gol dan 3 assist. Meskipun demikian dia lebih banyak diturunkan sebagai pemain pengganti.

 

Kurang mendapatkan waktu bermain secara penuh di Villarreal maka membuatnya mantap hengkang sebelum kontrak di klub itu berakhir. Masa waktu peminjaman Kubo di Villarreal sendiri sebenarnya baru akan berakhir pada akhir musim ini.

 

Getafe sendiri juga menginginkan Kubo sejak pada akhir tahun 2020 lalu. Mereka pada sebelumnya sudah meminta persetujuan dari pihak Los Blancos selaku pemilik pemain yang bersangkutan itu sepenuhnya.