
West Ham United meraih kemenangan pada saat berhadapan dengan Manchester United di kancah Premier League musim lalu. Mereka memiliki keinginan untuk bisa mengulanginya lagi.
Ke dua tim akan saling berhadapan pada akhir pekan ini. West Ham sendiri sudah tidak menelan kekalahan dari 4 laga di Premier League.
Watford dan Norwich City sukses dikalahkan oleh West Ham. Sementara itu Aston Villa dan Brighton & Hove Albion yang mampu mengimbangi West Ham.
Catatan apik itu didukung dengan hasil yang bagus pada saat berhadapan dengan Manchester United pada musim lalu. Mereka memetik kemenangan dengan skor akhir 3-1.
Pelatih West Ham yakni Manuel Pellegrini menilai timnya kini sudah bisa jauh lebih baik lagi jika dibandingkan pada musim lalu.
Pellegrini mengungkapkan bahwa mungkin saja namun itu tidak langsung diartikan kami akan mengalahkan United. Kami mampu mengalahkan mereka dengan skor akhir 3-1 pada musim lalu di sini dan saya berharap sekali kami mampu mengulanginya lagi.
Manchester United sendiri baru saja melakoni laga melawan Astana di kancah Liga Europa. Meksipun memiliki waktu istirahat yang sedikit namun The Red Devils dipastikan akan merombak susunan pemainnya nanti untuk melawan West Ham.